MAKNA LOGO :
Simbol integral, makna integral adalah keseluruhan, maksud dari keseluruhan adalah seluruh bagian yang perlu untuk menjadikannya lengkap, utuh, bulat dan sempurna. Dengan hal ini, diharapkan HM-PS Pendidikan Matematika dapat menjadi lembaga kemahasiswaan yang dapat merangkul seluruh mahasiswa aktif pendidikan matematika.
Berbentuk bintang dengan 9 sudut melambangkan walisongo. Serta terdapat tulisan arabسنان كاليجاغا melambangkan UIN Sunan Kalijaga. Hal ini menunjukkan bahwa HM-PS Pendidikan Matematika berada di UIN Sunan Kalijaga, yang mana sunan kalijaga merupakan bagian dari Walisongo.
Makna warna Hijau Diartikan sebagai sumber kehidupan, kesegaran, dan rasa aman. Warna hijau ini diharapkan HM-PS Pendidikan Matematika mampu menjadi sumber kehidupan kegiatan kemahasiswaan di Program studi Pendidikan Matematika serta memberikan rasa aman bagi mahasiswa aktif Pendidikan Matematika.
Makna warna Kuning sebagai suatu Keagungan, Kebenaran, Kebesaran Jiwa dan semangat juang yang tinggi. HM-PS Pendidikan Matematika merupakan lembaga kemahasiswaan memiliki semangat yang tinggi dalam melakukan kegiatan kemahasiswan di lingkup universitas.